Sakit Lutut ( Rematik Lutut )

Saturday, October 18, 2014

Rematik berarti rasa sakit / nyeri / ngilu / pegal / kaku pada tulang dan persendian, urat, ataupun otot. Keluhan rasa sakit inilah yang sebenarnya disebut rematik. Rematik hanya sebuah istilah untuk rasa sakitnya, hanya nama lain atau sinonim untuk rasa sakitnya ; tidak menjelaskan penyebab penyakit. Keluhan rematik selalu ada penyebabnya, dan asam urat merupakan salah satu penyebab rematik. Ini berarti, rematik lutut bisa disebabkan oleh bermacam-macam penyakit, rematik lutut tidak selalu disebabkan oleh asam urat.

Jadi, selain asam urat, apa penyebab sakit lutut ; apa penyebab rematik lutut ? Untuk menjawab pertanyaan ini, kita harus terlebih dahulu mengerti anatomi dan fungsi bagian-bagian tubuh yang menyusun sendi lutut kita.

Sakit lutut atau rematik lutut dapat disebabkan oleh bermacam-macam penyakit, yaitu :
  1. Pengapuran sendi atau Osteoartritis ( Osteoarthritis ). 
  2. Kegemukan ( Obesitas ).
  3. Asam Urat.
  4. Cedera / trauma urat dan sendi lutut.
  5. Infeksi tulang dan sendi lutut.Kelainan sistem kekebalan tubuh dan kelainan darah, seperti penyakit Rheumatoid Arthritis dan penyakit Lupus ( SLE / Systemic Lupus Erythematosus ).
  6. Tumor atau keganasan (kanker) tulang.
  7. Dan lain-lain.
Bagikan Artikel ini ke : Facebook Google+ Twitter Digg
Comments
0 Comments
Facebook Comments by Diva nz

No comments:

Post a Comment